Hari dimana Eren menjadi Titan
Akhirnya disini diceritakan kronologi seelah Dinding Maria runtuh. Grisha yang baru mengetahui istrinya dimakan Titan berniat membawa Eren ke hutan untuk mewariskan kekuatan Titannya. Sadish sempat mencegah niat Grisha itu, namun dia menolaknya mentah-mentah. Saat Sadish menyusul ke hutan dia hanya menemukan Eren yang tidak sadarkan diri dengan kunci ruang bawah tanah, lalu Sadish membawa Eren kembali ke pengungsian.
Komandan Survey Corps Ke-13 Erwin Smith
Setelah semua tragedi yang dialaminya, mulai dari kehilangan sahabatnya (Grisha), orang ang dicintanya mati (carla), ditambah lagi dengan kinerja Survey Corps yang diketahuinya tidak menghasilkan apa-apa selain kematian pasukan yang semakin banyak, Sadish mengundurkan diri dan menyerahkan posisi Pasukan Pengintai ke Erwin Smith. Dia mulai menyadari bahwa dirinya bukanlah orang yang spesial atau bahkan terpilih.
Sang Pengamat
Sadish sangat terkejut saat melihat Eren yang mewarisi tekad ayahnya. Semua ambisinya sangat sesuai dengan harapan ayahnya. Saat di kamp pelatihan, Sadish dengan sengaja merusak peralatan 3DMG Eren untuk menguji talenta dan kesungguhannya. Saat itulah dia menyadari bahwa selama ini dirinya hanya mengeluh, bahkan tidak melakukan apa-apa melainkan hanya berperan sebagai saksi/pengamat.
Hal positif yang terjadi pasca kepemerintahan Historia Reiss, antara lain:
• Diskriminasi kota bawah tanah dihilangkan, artinya penduduk kota bawah kini bebas bila ingin naik ke atas.
• Tersedianya fasilitas untuk anak2 yatim.
• Masalah titan terselesaikan dengan hadirnya senjata pembunuh titan otomatis.
• Pasukan pengintai dapat beroperasi dengan lebih leluasa.