Daging bebek – Akhir-akhir ini di Indonesia , daging bebek sedang naik daun baik di restoran pinggir jalan sampai restoran di mall pasti memiliki menu dengan bahan dasar daging bebek.
Daging bebek memiliki rasa yang mirip seperti daging ayam dan mudah di kreasikan menjadi berbagai macam olahan makanan. Namun , daging bebek memiliki tekstur yang lebih kenyal ketika digigit.
Selain rasanya yang enak , daging bebek ternyata memiliki segudang manfaat kesehatan jika daging ini diolah dengan cara yang tepat dan benar. Ini karena daging bebek mengandung nutrisi-nutrisi penting yang dibutuhkan oleh tubuh seperti : fosfor , kalium , zinc , selenium , zat besi , tembaga vitamin B1 , B2 , B3 , B5 , B6 , vitamin C dan vitamin K.
Dengan nutrisi tersebut , tentu dapat memberikan manfaat kesehatan untuk tubuh. Berikut dibawah ini manfaat kesehatan dari daging bebek:
1 . Menguatkan tulang
Protein yang berasal dari hewan termasuk daging bebek memiliki fungsi untuk meningkatkan kepadatan pada tulang sehingga tulang tetap kuat agar terhindar dari keroposan tulang.
2 . Menyehatkan jantung
Daging bebek memiliki kandungan asam lemak omega-3 yang berfungsi untuk menjaga kesehatan pada jantung. Namun , manfaat ini hanya bisa di dapatkan jika daging bebek diolah dengan cara yang baik dan sehat. Jika pengolahan daging bebek dengan cara yang tidak sehat maka itu akan menghilangkan kandungan omega-3 yang ada.
3 . Meningkatkan sistem imun tubuh
Daging bebek memiliki antioksidan seperti selenium yang bertugas untuk meredakan peradangan dan menjaga sel-sel tubuh agar terhindar dari kerusakan akibat radikal bebas penyebab penurunan sistem imun pada tubuh.
4 . Menjaga kesehatan kelenjar tiroid
Antioksidan selenium pada daging bebek memiliki fungsi lain seperti meningkatkan kesehatan pada kelenjar tiroid. Kelenjar tiroid yang sehat dapat meningkatkan perkembangan , pertumbuhan dan metabolisme yang ada di tubuh.
Itulah beberapa manfaat dari mengonsumsi daging bebek untuk menjaga kesehatan pada tubuh. Hal yang perlu diingat agar khasiat yang didapat lebih maksimal adalah konsumsi bebek yang diolah dengan cara yang sehat.
Semoga informasi ini bermanfaat untuk anda semua !